Kota Malang, Batu, Mojokerto dan sekitarnya selalu menjadi tempat tujuan wisata favorit warga Jawa Timur. Beragam wisata alam dan buatan ditunjuang dengan hawa sejuk mengundang Anda untuk healing bersama keluarga. Berada di kawasan lereng pegunungan memberikan pemandangan menakjubkan sekaligus menghadirkan tantangan tersendiri. Bagi Anda yang kurang terbiasa melintas disana, atau merupakan pengemudi pemula harus ekstra hati-hati dibeberapa bagian jalan. Putera Mentari Rent Car merangkumkan sejumlah jalur ekstrem sekitar Malang yang harus Anda waspadai jika melewatinya. Simak ulasannya berikut.
Jalur Cangar Pacet
Jalur yang menghubungkan kota Batu dengan kabupaten Mojokerto ini sudah terkenal dengan tanjakannya yang berbahaya. Dengan kemiringan tanjakan sebesar 16 derajat atau sekitar 36 persen membuat pengemudi haruslah yang cukup mumpuni dalam menyetir. Kebanyakan kasus yang terjadi adalah rem blong saat menuruni turunan, yang sering dialami motor matic. Lainnya adalah mobil yang gagal menanjak, sehingga mundur dan terperosok. Jalur ini juga masih minim penerangan di malam hari, sehingga menambah resiko dalam berkendara melewatinya.
Jalur Klemuk
Jalan yang satu ini merupakan rute penghubung antara kota Batu dengan Pujon Malang. Jalur ini memiliki tipe jalan sempit, berkelok dan curam dibeberapa bagian. Salah satunya bahkan kemiringannya hingga 60 derajat. Sedemikian curamnya sehingga sering terjadi kecelakaan kendaraan bermotor disini. Tak hanya itu, karena berada diantara tebing-tebing, pada musim hujan rawan longsor. Meski demikian, tetap banyak yang melalui jalan ini demi menghemat waktu. Bila Anda belum begitu mengenal medan daerah ini, harap berhati-hati. Atau lebih baik mencari rute lain yang lebih aman dan landai.
Jalur Payung
Masih menghubungkan antara kota Batu dan Pujon, jalur Payung juga memiliki karakteristik seperti Klemuk. Lintasannya sempit, curam, berkelok-kelok diantara tebing, jurang serta hutan. Melewati medan yang sedemikian sulit, masih ditambah dengan truk dan bis yang juga berada dijalur yang sama. Sungguh menguji kelihaian Anda dalam berkendara. Pada musim hujan juga sering terjadi longsor sehingga menutup badan jalan. Anda harus benar-benar menguasai kemudi dan selalu waspada jika melewati jalur ini. Sering terjadi kecelakaan atau kerusakan mesin akibat kurangnya ketelitian dan kehati-hatian pengedara.
Tips Melewati Jalur Ektrem Sekitar Malang
Menyetir melewati jalur yang berbahaya perlu tetap fokus pada kemudi dan sekitar. Sebelumnya tentu perlu mempelajari rute terlebih dahulu. Membaca atau mendengarkan siaran info lalu lintas juga membantu antisipasi kemacetan atau cuaca buruk yang bisa berdampak terjadinya bencana longsor. Jika Anda adalah pengemudi pemula atau kurang familiar dengan jalur yang akan dilalui maka jangan ambil resiko. Serahkan kepada yang lebih berpengalaman atau gunakan jasa persewaan kendaraan dengan sopir yang mengerti betul daerah yang dituju.
Liburan Aman Dengan Rental Mobil Surabaya
Berlibur ke Malang, Batu dan sekitarnya bebas was-was dengan pilihan transportasi yang tepat. Rental mobil Putera Mentari menawarkan paket perjalanan yang meliputi pilihan mobil terbaik dengan driver handal yang mengenal rute tujuan Anda. Silahkan konsultasikan kebutuhan Anda dengan marketing kami melalui telepon atau WhatsApp dinomer telepon 0821 2248 2134 sekarang juga.